Tipe Data adalah jenis data yang tersimpan dalam sebuah variabel. Misalnya untuk nama orang akan disimpan dengan tipe data string. Nilai sebuah angka akan disimpan dengan tipe data angka yaitu; Integer dan Float. Berikut macam - macam tipe data pada Python.
1. Tipe Angka
- Tipe Data angka dibagi menjadi 3: int, float, complex:
Tipe data int atau integer adalah data yang menyimpan bilangan bulat seperti: 1,2,3,4,5.
Contoh :
a = 20
Pada intinya tipe data int adalah data yang tidak mengandung nilai desimal atau koma. Misalnya: 2.5, 30.2, 0.02 - Tipe data angka dengan Float:
Jenis tipe data ini mengandung nilai desimal atau koma yang nantinya akan disimpan didalam variabel.
Contohnya :
b = 3.5 - Tipe data angka dengan Complex
Jenis tipe ini mengandung pasangan angka real dan imajiner. Misalnya: 1+4j.
Contoh :
c = 1+4j
Contoh Input dan outputnya:
INPUT :
# Int
a = 20
print(a)
# Float
b = 3.5
print(b)
# Complex
c = 1+4j
print(c)
OUTPUT :
20
3.5
(1+4j)
Tidak ada komentar